SIMAJAR SMK AR RAHMA MANDIRI INDONESIA

Pada kesempatan kali ini saya menjadi pemateri di SMK AR RAHMA MANDIRI INDONESIA (Carat, Pasuruan). Di SMK AMI meminta untuk diberi 2 materi, UI / UX dan Web Programming.

Hari pertama di isi oleh Bayu Pangestu dengan materi UI / UX for beginer, pada materi ini dijelaskan tentang berbagai tools dan fitur yang di dimiliki oleh figma, mulai dari shape tool hingga fitur prototype. Selain itu pada materi ini dijelaskan cara-cara menempatkan warna agar terlihat bagus saat di lihat, karena menurut Bayu warna dapat mengundang atau memicu emosional seseorang supaya lebih tertarik dengan desain tersebut.







Di hari kedua saya membawakan materi tentang Web Programming, membahas mulai dari html, css, js. Saya menjelaskan tentang macam-macam tag html yang dapat digunakan dan selector css yang memiliki beberapa jenis seperti class selector, id selector hingga psuedo selector. Pada materi kali ini saya mengimplementasikan dengan membuat projek kalkulator sederhana.








Foto bersama siswa AR Rahma Mandiri Indonesia



Posting Komentar

Post a Comment (0)

Lebih baru Lebih lama